tips

Untuk menghemat BBM kita dapat menggunakan alat-alat tambahan yang akan membuat molekul hidrokarbon BBM akan menjadi lebih aktif yang pada akhirnya akan membuat pembakaran BBM lebih sempurna. Cara lain adalah menggunakan alat untuk melakukan pengaturan kualitas udara pada saat pembakaran ataupun dengan jalan mengubah alur gas buang dari hasil pembakaran mesin melalui knalpot.
Selain menggunakan alat, penghematan juga dapat dilakukan dengan jalan memberikan campuran “suplemen” pada BBM kendaran yang akan menaikkan kadar oktan BBM. Walaupun demikian, patut pula diwaspadai akan ramainya aksi penipuan untuk membeli alat ataupun “suplemen” penghemat BBM tersebut di internet seperti halnya yang diberitakan oleh detikinet.com.

Sebenarnya ada beberapa cara sederhana dan mudah dalam penghematan BBM kendaraan baik untuk mobil maupun motor tanpa harus melakukan “manipulasi” terhadap BBM. Berikut ini 10 hal yang patut menjadi perhatian :

1. Keluarkan Muatan yang Tidak Perlu.

Sebelum berangkat menggunakan kendaraan, keluarkan atau turunkanlah terlebih dahulu barang-barang yang tidak diperlukan dari kendaraan anda, apalagi bila memiliki bobot yang lumayan berat.

2. Aerodinamis

Hambatan angin dapat mempengaruhi konsumsi bahan bakar. Untuk mengatasinya tambahkanlah perangkat aerodinamis seperti deflektor udara di bagian atap untuk mobil box atau mungkin bumper tambahan di bagian depan agar kendaraan anda lebih aerodinamis.

3. Pemanasan Jangan Terlalu lama.

Ketika memanaskan mesin kendaran jangan terlalu lama agar tidak terjadi pemborosan BBM. Pemanasan mesin kendaraan cukup 3-5 menit saja.

4. Kurangi Akselerasi Mendadak

Jangan melakukan akselerasi kecepatan secara mendadak. Dengan mencoba meningkatkan kecepatan kendaraan secara drastis, umumnya pembakaran yang terjadi tidak akan terlalu sempurna dan bahkan bisa dibilang hilang sebagai akibat kekuatan besar yang dibangkitkan dari RPM kendaraan yang tinggi tidak sesuai dengan posisi gear kendaraan anda.

5. Kenali Kemampuan Kendaraan Anda.

Adakalanya setelah RPM mesin kendaraan mencapai batas tertentu, kecepatan kendaraan tidak bisa dinaikkan lagi. Sehingga penekanan pedal gas yang berlebihan hanya akan menghambur-hamburkan BBM pada kendaraan anda.

6. Optimalkan Kecepatan Kendaraan

Dengan kecepatan yang optimal, kita dapat menghindari penekanan pedal gas dan berhenti secara mendadak secara berulang. Bila memungkinkan, pada saat hendak berhenti gunakanlah engine break, yakni dengan mengangkat pedal gas secara perlahan.

7. Perawatan Rutin

Perawatan rutin kendaraan merupakan salah satu kunci untuk menghemat kendaraan. Lakukanlah servis secara teratur agar onderdil seperti busi, sistem pengapian lainnya, pelumas bagus, dan peralatan/perlengkapan lainnya selalu dalam kondisi prima

8. Komunitas Nebeng / Tumpangan

Jika memungkinkan buatlah komunitas untuk saling memberi tumpangan ketika menuju ke kantor / pulang ke rumah. Dengan ditanggung bersama-sama tentunya uang untuk membeli BBM akan lebih murah dan perjalanan pun akan lebih “berwarna”.

9. Gunakan Kendaraan umum.

Dengan menggunakan kendaraan umum tentunya polusi dan kemacetan dapat dikurangi. Jika sama atau lebih ekonomis, aman, mudah, cepat dan dapat diandalkan kenapa tidak menjadi pilihan alternatif untuk mengurangi konsumsi BBM.

10. Bersepeda atau berjalan kaki.

Bersepeda dan berjalan kaki merupakan alternatif yang sangat ramah lingkungan. Bila jarak yang akan ditempuh relatif cukup dekat alternatif ini dapat menjadi pilihan utama. Dan bila dirasa cukup jauh mungkin masih dapat menggunakan sepeda listrik. Dengan menggunakan sepeda atau berjalan kaki selain sehat bagi tubuh, penggunaan juga BBM dapat dikurangi.

0 komentar:

Posting Komentar